Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Rumah dan Masjid Di Sembalun Alami Rusak Parah Setelah Diterjang Angin

Kamis, 20 Maret 2025 | Maret 20, 2025 WIB | 0 Views Last Updated 2025-03-20T14:32:13Z

 

Rusak: Inilah rumah salah seorang warga yang rusak akibat angin kencang yang menerjang wilayah Sembalun pukul 06.00 Wita, Kamis (20/03)

Selong, Halamankita.com - Usai diguyur hujan sejak Rabu siang pukul 12.00 Wita, hingga Kamis pagi 06.00 Wita. Warga Sembalun, dikejutkan dengan angin kencan yang menimpa wilayah itu saat pagi buta menyebabkan sejumlah bangunan rusak parah.


Diantaranya ialah satu rumah warga dan Masjid Darul Hijrah di Dusun Batu Jalik, Sembalun Bumbung. Satu tertimpa pohon di Dusun Baret Desa, Sembalun Lawang.


Selain rumah dan masjid, didapati juga sebuah ruko di Dusun Dasan Tengak, Desa Sembalun Timba Gading, mengalami hal serupa.


Kepala Dusun Batu Jalik, Aldiman mengatakan, angin kencang terjadi sekitar pukul 06.00 Wita, merusak rumah milik Amak Kur 63 tahun dan Amak Nanda 37 tahun, serta Masjid Darul Hijrah.


Kendati tidak ada korban jiwa, tapi lantaran peristiwa itu kerugian ditaksir lebih dari Rp 10 juta.


"Itu untuk setiap rumah dan masjid," ujarnya, saat dikonfirmasi via WhatsApp, Kamis (20/03/2025).


"Hujan lebat disertai angin kencang itu, telah melanda Sembalun sejak Rabu siang pukul 12.00 Wita, hingga Kamis pagi pukul 06.00 Wita," kata Aldiman, Kamis (20/03).


Dia mengaku telah melaporkan kejadian ini kepada Pemerintah Desa Sembalun Bumbung dan dinas terkait, kendati hingga saat ini belum ada respon. 


"Kami berharap pemerintah desa dan dinas terkait segera memberikan bantuan kepada warga yang terdampak," katanya.


Salah seorang warag, Amak Kur, menceritakan, atap rumahnya roboh akibat angin kencang yang menerjang sembalun. Dia mengaku, terkejut dengan kejadian itu, sebab angin tiba-tiba datang dengan sangat kuat.


Senada, Amak Nanda, mengaku sebagian besar atap rumah miliknya hancur rusak parah.  Dia berserta keluarganya, sangat sedih dengan kejadian menimpanya. 


"Kami berharap ada bantuan dari pemerintah untuk memperbaiki rumah kami," ujarnya.


Sementara, Inaq Wano, warga Dusun Baret Desa, Desa Sembalun Lawang, mengatakan, rumahnya ditimpa pohon. Dirinya beruntung, saat kejadian tidak di dalam rumah.


Hal yang sama dikatakan Pengurus Masjid Darul Hijrah yang juga mengalami cukup parah. Atap masjid dan bagian lainnya mengalami kerusakan.


"Kami sangat prihatin dengan kondisi masjid kami. Kami berharap ada bantuan untuk memperbaiki masjid ini agar bisa digunakan kembali untuk beribadah," katanya.

×
Berita Terbaru Update